Kamis, 21 Oktober 2021

Belajar Java, Membuat Program Konversi Rupiah dan Dolar

program konversi rupiah dan dolar
program konversi rupiah dan dolar

Disini saya akan membagikan cara membuat program konversi mata uang rupiah dan dolar dengan menggunakan bahasa pemrograman JAVA.

Perlu di ingat bahwa saya menggunakan Text Editor Netbeans 8.2 dalam membuat program ini.


Berikut Ketentuan Dalam Membuat Program Ini :

1. Hanya dapat mengkonversi lebih dari sama dengan $1

2. Nilai $1 sama dengan Rp. 15000



Program Konversi Rupiah dan Dolar

    import java.util.Scanner;
    public class rupiahDolar {
        public static void main(String[] args) {
            Scanner pilihan  = new Scanner(System.in);
        float dolar, rupiah, isi;
            System.out.println("Pilih Konversi : ");
            System.out.println("- - - - - - - - - - - -");
            System.out.println("1. Rupiah ke Dolar");
            System.out.println("2. Dolar ke Rupiah");
            System.out.println("- - - - - - - - - - - -");
            System.out.print("Masukkan Pilihanmu (1/2) : ");
            isi =   pilihan.nextFloat();
            if (isi == 1) {
                System.out.print("Berapa rupiah yang ingin kamu konversikan : ");
                rupiah =   pilihan.nextFloat();
                dolar = rupiah/15000;
                System.out.print("Konversi dari Rp."+ rupiah + "Adalah $"+dolar);
            } else if (isi == 2) {
                System.out.print("Berapa dolar yang ingin kamu konversikan : ");
                dolar =   pilihan.nextFloat();
                rupiah = dolar*15000;
                System.out.print("Konversi dari $"+ dolar + "Adalah Rp."+rupiah);
            } else {
                System.out.print("Maaf, Pilihan Anda Tidak Ada");
            }
        }
    }


Penjelasan Program


public class rupiahDolar {
        public static void main(String[] args) { .... }
Nama class rupiahDolar ini bersifat public, yang artinya dapat diakses dari class lainnya.

    import java.util.Scanner;
..........
            Scanner pilihan  = new Scanner(System.in);
Karena program ini akan meminta inputan langsung dari user ketika program dijalankan, maka saya membutuhkan class Scanner yang sudah di sediakan dalam library JAVA.
Saya hanya tinggal mengimport dengan menuliskan sintak berikut ini import java.util.Scanner;

float dolar, rupiah, isi;
Saya membuat 3 variabel dengan tipe data float, khusus untuk variabel isi saya gunakan untuk merekam data yang di inputkan user dalam memilih perhitungan konversi mata uang.

if (isi == 1) {
   System.out.print("Berapa rupiah yang ingin kamu konversikan : ");
   rupiah =   pilihan.nextFloat();
   dolar = rupiah/15000;
   System.out.print("Konversi dari Rp."+ rupiah + "Adalah $"+dolar);
} else if (isi == 2) {
   System.out.print("Berapa dolar yang ingin kamu konversikan : ");
   dolar =   pilihan.nextFloat();
   rupiah = dolar*15000;
   System.out.print("Konversi dari $"+ dolar + "Adalah Rp."+rupiah);
} else {
   System.out.print("Maaf, Pilihan Anda Tidak Ada");
}
Jika user memasukkan angka 1, maka program akan melakukan perhitungan konversi dari rupiah ke dolar.
Kalau user memasukkan angka 2, maka akan dilakukan perhitungan konversi dari dolar ke rupiah.
Apabila user memasukkan angka selain 1 dan 2, maka program akan menampilkan kalimat "Maaf, Pilihan Anda Tidak Ada".

Output Program

Konversi Rupiah ke Dolar

Konversi Dolar ke Rupiah


Itulah cara membuat program konversi mata uang rupiah dan dolar menggunakan bahasa pemrograman JAVA.
Jika artikel ini bermanfaat, anda dapat membagikannya agar orang lain juga merasakan manfaatnya.